GERAMI Kota Jambi Serahkan Bantuan Korban Bencana kepada BAZNAS Provinsi Jambi
17/12/2025 | Penulis: Mjbrrhmn
Donasi Kemanusiaan
JAMBI — Gerakan Ayo Mengaji (GERAMI) Kota Jambi menyalurkan bantuan kemanusiaan bagi korban bencana melalui Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Provinsi Jambi. Penyerahan bantuan tersebut berlangsung pada Rabu, 17 Desember 2025, bertempat di Aula Pondok Pesantren Darul Arifin, Kota Jambi.
Dalam kegiatan tersebut, Ketua GERAMI Kota Jambi bersama para relawan secara simbolis menyerahkan donasi yang berhasil dihimpun sebesar Rp132.487.000 kepada Ketua BAZNAS Provinsi Jambi. Dana ini merupakan hasil penggalangan dari para anggota dan relawan GERAMI sebagai bentuk kepedulian terhadap para korban bencana di wilayah Sumatera.
Ketua BAZNAS Provinsi Jambi, M. Amin, dalam sambutannya menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas inisiatif serta semangat para relawan GERAMI, khususnya para ibu-ibu yang aktif bergerak dalam kegiatan sosial dan kemanusiaan. Ia menilai kontribusi tersebut sebagai wujud nyata solidaritas umat dalam membantu sesama yang sedang tertimpa musibah.
“Kami sangat mengapresiasi semangat GERAMI dalam membantu korban bencana. Donasi ini akan kami salurkan secara amanah kepada mereka yang membutuhkan,” ujarnya.
Sementara itu, sambutan juga disampaikan oleh Pembina GERAMI yang sekaligus Pimpinan Pondok Pesantren Darul Arifin Jambi, K.H. Zainul Arifin. Ia menegaskan bahwa salah satu faktor yang menjadikan Provinsi Jambi tetap aman dan kondusif adalah tingginya semangat masyarakat dalam tolong-menolong dan bersedekah.
“Semangat kebersamaan dan kepedulian sosial inilah yang harus terus kita jaga. Masyarakat Jambi dikenal dengan budaya saling membantu, terutama saat saudara-saudara kita tertimpa bencana,” tuturnya.
Kegiatan penyerahan bantuan ini diharapkan dapat memberikan manfaat bagi para korban bencana sekaligus menjadi inspirasi bagi masyarakat luas untuk terus menumbuhkan kepedulian dan semangat berbagi.
Berita Lainnya
BAZNAS Tanggap Bencana Provinsi Jambi Bersama Dinas Kesehatan Provinsi Jambi Gelar Layanan Kesehatan di Aceh Tamiang
BAZNAS Kota Jambi Bersama Pemkot Jambi Hadirkan Program Kota Taqwa dan Peduli
BAZNAS Provinsi Jambi Salurkan Layanan Air Bersih dan Bantuan Logistik untuk Warga Aceh Tamiang
BAZNAS Provinsi Jambi Bersama Dinkes Provinsi Jambi Gelar Layanan Kesehatan bagi Warga Terdampak Bencana di Aceh Tamiang
BAZNAS RI Sediakan Layanan Kesehatan Gratis bagi Warga Terdampak Banjir di Tapanuli Tengah
Organisasi Mahasiswa Politeknik Jambi Salurkan Donasi untuk Korban Bencana Sumatera melalui BAZNAS Provinsi Jambi

Info Rekening Zakat
Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.
BAZNAS
